-->

Taman Sardi Kudus - Harga Tiket Masuk dan Alamat Lokasi

Mari Liburan YUK - Taman Sardi Kudus, itulah yang disematkan dari sebuah taman yang ada di daerah Watulumpang, Kajar, Kec. Dawe, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah. Suasananya begitu nyaman dan tenang, kerasa banget suasana alamnya mungkin karena jauh dari kebisingan kota.

Taman Sardi Kudus
image: perpus.jatengprov.go.id
Baca juga: Taman Bunga Cihideung Lembang Bandung

Tempat ini sangat familiar bagi warga setempat, karena disini kita bisa menikmati keindahan dari pemandangan alam Gunung Muria. Meski disiang hari, tetap saja udara disini terasa adem dan anginnya semilir bertiup-tiup, mungkin dikarenakan banyaknya pohon berdaun lebat sehingga suasananya terasa teduh dan sejuk. Sangat cocok banget buat liburan keluarga dan anak-anak pun pasti suka dengan lokasi ini.

Taman Sardi Kudus biasa dijadikan tempat untuk acara kegiatan camping, outbond dan kegiatan outdoor lainnya. Disediakan pula gazebo yang jumlahnya lumayan sehingga kalian bisa pakai untuk makan maupun istirahat.

Taman Sardi Kudus
image: berwisata.org
Baca juga: Pantai Suwuk Kabupaten Kebumen Jawa Tengah

Bila kalian menginap di gupon, anda juga bisa dapatkan Coffe Break, sarapan pagi, makan siang dan makan malam. Bahkan disini tersedia tempat fitnes juga loh, wah benar-benar keren banget nih tempat. Belum lagi spot yang instagramble tak heran jika banyak dari kalangan anak muda-mudi menjaidkan tempat ini untuk berburu foto selfie.

Pada dasarnya taman ini berkonsep bumi perkemahan yang menyatu dengan alam, karena ditempat ini sering dijadikan tempat untuk berkemah baik dari tingkat SD, mahasiswa bahkan dari luar kota.
Taman ini biasanya juga disebut oleh masyarakat Menara Pisang Taman Sardi yang dahulunya adalah sebuah kebun warga yang ditumbuhi banyak pohon pisang tanduk, mangga, dan durian. Hingga pada akhirnya tempat ini dibeli oleh seseorang yang bernama Arif Hermawan yang datang dari Desa Kajar, yang kemudian disulap menjadi tempat kawasan kemah.

Taman Sardi Kudus
image: youtube.com
Baca juga: Owabong Waterpark Purbalingga Jawa Tengah

Harga Tiket Masuk Taman Sardi Kudus

Untuk tiket masuknya sendiri sangat murah, kalian cuma bayar Rp.7.500/orang dan bagusnya lagi anak kecil tidak dihitung. Harga semurah gitu kalian sudah bisa menikmati keindahan yang ada di taman tersebut. Belum lagi fasilitas yang disediakan sangat-sangat memadai, seperti musholla, area parkir kendaraan, taman yang luas, kamar mandi, tempat istirahat dan masih banyak lagi.

Alamat Lokasi Taman Sardi Kudus

Nah, buat kamu penasaran dengan tempat ini, silahkan saja datang ke dukuh Watu Lumpang, Desa Kajar, Kecamatan Dawe, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.

Nah, mungkin itu saja yang bisa kami sampaikan info mengenai Menara Pisang Taman Sardi, semoga infonya bermanfaat bagi pembaca.
LihatTutupKomentar