-->

Kolam Renang Kosambi Baru - Harga Tiket Masuk dan Alamat

Kolam Renang Kosambi Baru Harga Tiket: Rp.25.000 Jam Buka: 07:00 - 20:00 WIB No.Telp: (021) 96435364 Alamat: Jl. Pinang Indah Tengah 2, RT.8/RW.13, Duri Kosambi, Kecamatan Cengkareng, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11750

Mari Liburan YUK - Siapa sih tidak kenal dengan Kolam Renang Kosambi Baru, tentunya warga Jakarta sudah kenal dengan tempat tersebut. Yang dimana kolam ini selalu diramaikan pengunjung khususnya anak-anak.

Kolam Renang Kosambi Baru
Image: Nyari Makan

Baca juga: Kolam Renang Taman Alfa Indah

Kolam renang ini sangat banyak peminatnya, selain harganya yang terjangkau tapi juga fasilias yang disediakan cukup memadai. Meskipun ada beberapa kekurangan yang harus perlu dibenahi dari pihak pengelola, seperti pelayanan dari segi kebersihan dan wahananya masih kurang.

Ada 2 kolam tersedia yaitu kolam anak-anak dan dewasa. Untuk kolam dewasanya sendiri kedalamannya cuma 1,5 meter. Pengunjung menganggap kalau kedalamannya masih kurang jadi perlu sedikit penambahan dari segi kedalamannya. Sementara kolam renang anak telah dilengkapi prosotan dan air mancur.

Tempat parkirnya luas, ada lapangan futsalnya, terdapat ruang untuk bilas atau kamar ganti. Ada juga Cafe Bintang Obic yang tempatnya berada disebelah kanan dari pintu gerbang masuk. Menu yang ditawarkan berupa makanan dan minuman segar dengan harga terjangkau. Ada tempat sewa ban dan dipinggir kolam renang disediakan beberapa tempat duduk.

Fasilitas Kolam Renang Kosambi Baru
Image: Nyari MakaN

Baca juga: Kolam Renang Arcici

Harga Tiket Masuk Kolam Renang Kosambi Baru

Harganya sangat terjangkau, kalian cuma bayar Rp.20.000 per orang untuk hari biasa (weekday). Dan pada weekend harganya Rp.25.000 per orang. Untuk harga sewa ban cuma Rp.5.000 saja.

Alamat Kolam Renang Kosambi Baru

Jika kalian penasaran dengan tempatnya silahkan datang saja ke alamat Jl. Pinang Indah Tengah 2, RT.8/RW.13, Duri Kosambi, Kecamatan Cengkareng, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11750. Letaknya strategis karena lokasinya di dalam perumahan Kosambi.

Jam Buka dan Nomor Telepon Kolam Renang Kosambi Baru

Kolam renang ini dibuka tiap hari untuk umum dan mulai beroperasi pada pukul 07:00 sampai dengan 20:00 waktu setempat. Untuk lebih jelasnya kalian mending telepon ke pengelola agar mendapatkan informasi lebih lanjut melalui nomor (021) 96435364.

Demikianlah info singkat tentang kolam renang satu ini. Semoga info yang kalian dapatkan disini sangat bermanfaat. Nah, tinggal kalian yang belum pernah kesini, ayo segera ajak keluarga dan nikmati langsung berenang disini.

LihatTutupKomentar